(0751) 33341

[email protected]

Padang

JL. Parak Gadang

Selamat dan sukses atas dilantiknya kembali Prof. Dr. Herri, MBA sebagai Kepala dan Yandri. A, SH, MH sebagai Sekretaris Lembaga di LLDIKTI Wilayah X | STIKES RANAH MINANG

Sekretaris Jenderal Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Prof. Ainun Naím, Ph.D melantik pejabat di lingkungan Kemendikbud, Rabu (30/9/2020).

Pada upacara pelantikan yang dilaksanakan secara daring dan luring ini, Prof. Ainun melantik pejabat fungsional ahli utama, pejabat pimpinan tinggi pratama, dan kepala serta sekretaris LLDIKTI seluruh Indonesia.

Berdasarkan keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, pejabat yang dilantik kembali adalah Prof. Dr. Herri, MBA sebagai Kepala dan Yandri. A, SH, MH sebagai Sekretaris Lembaga di LLDIKTI Wilayah X dengan wilayah kerja provinsi Sumatera Barat, Riau, Jambi, dan Kepulauan Riau.

Pelantikan dilakukan sesuai dengan amanat Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 34 Tahun 2020 tentang Organisasi dan Tata Kerja Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi.

Sesjen Ainun mengatakan organisasi harus semakin luwes dalam menghadapi perubahan yang kian cepat. Hal itu tidak hanya mensyaratkan berbagai inovasi dalam pelaksanaan pekerjaan. Namun, juga dinamika pergerakan pegawai untuk memenuhi kebutuhan kompetensi dan kualifikasi jabatan sesuai dengan perubahan dalam organisasi.

“Semoga dinamika perubahan birokrasi dan kondisi bangsa yang kian cepat tidak menghalangi kita untuk mengukir prestasi dan menghasilkan kinerja unggulan demi kemajuan bangsa dan negara. Kami percaya dan juga berharap bahwa pejabat yang dilantik berkontribusi secara optimal dalam memberikan layanan pendidikan dan kebudayaan. Selamat bekerja dan berkarya,” ucap Prof. Ainun (*)

Doc http://lldikti10.id/id/berita/

Share:

Leave a Comment

You must be logged in to post a comment.